7 Pilihan Sekolah Kedinasan untuk Lulusan SMK

Lulusan SMK ditujukan untuk mempersiapkan siswanya untuk menghadapi dunia kerja. Tapi tidak sedikit juga yang melanjutkan ke perguruan tinggi seperti sekolah kedinasan. Berikut sekolah kedinasan untuk lulusan SMK.

Ditulis Oleh Nofa

On February 7, 2024
"

Baca

Sekolah Kedinasan untuk Lulusan SMK – Sekolah kedinasan setiap tahunnya selalu kebanjiran pendaftar yang tidak hanya dari lulusan SMA saja tetapi bisa juga untuk SMK sederajatnya. Pilihan jenis kedinasan pun beragam, yang masing-masing memiliki fokusnya sendiri. Nah fokus bidang tersebutlah yang biasanya akan membatasi akademis pendaftarnya. Jadi sekolah kedinasan mana saja sih yang bisa menerima lulusan SMK?

Sekolah Kedinasan untuk Lulusan SMK

Sekolah menengah kejuruan memiliki tingkatan yang sederajat dengan SMA/MA. Namun SMK ditujukan untuk memfokuskan siswanya pada satu bidang kejuruan yang dipilih. Sedangkan bidang-bidang kejuruan di SMK ada banyak macamnya. Berikut pilihan sekolah kedinasan untuk kamu yang merupakan lulusan SMK:

1.    PKN STAN

Politeknik Keuangan Negara STAN menjadi pilihan pertama yang menerima lulusan SMK. Sekolah kedinasan ini berada di bawah naungan Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan, Kementerian Keuangan Republik Indonesia.

Sesuai namanya, nantinya mahasiswanya akan dibina untuk menguasai kemampuan pengelolaan keuangan negara secara profesional.  Nah untuk pendaftarnya dibebaskan untuk SMA/MA/SMK dengan syarat harus mengikuti UTBK-SNBT sebelumnya dan melampirkan hasilnya saat pendaftaran.

Baca juga: Batas Umur Sekolah Kedinasan Terfavorit di Indonesia, Cek Sebelum Daftar!

2.    Politeknik Statistika STIS

Kedua ada STIS yang menerima lulusan SMA/MA dan juga SMK/MAK. Namun untuk lulusan sekolah kejuruan, STIS mengkhususkan untuk bidang keahlian teknologi dan informasi saja. Sekolah Tinggi Ilmu Statistika sendiri adalah sekolah kedinasan yang dikelola oleh Badan Pusat Statistik, dan lulusannya pun nantinya akan ditempatkan di BPS di seluruh Indonesia.

3.    Poltek SSN

Poltek SSN merupakan sekolah kedinasan siber dan sandi Negara, yang nantinya mahasiswanya akan dididik untuk bisa memiliki kompetensi di bidang keamanan siber dan persandian. Ini bertujuan untuk membantu menjaga keamanan informasi negara yang bersifat rahasia dari serangan kejahatan teknologi. Poltek SSN menerima lulusan :

  • SMA dan MA jurusan IPA
  • SMK Teknik Elektronika :
    • Teknik Audio Video
    • Teknik Elektronika Industri
    • Teknik Mekatronika
    • Teknik Elektronika Daya dan Komunikasi
  • SMK TI bidang keahlian Teknologi Informasi dan Komunikasi :
    • Rekayasa Perangkat Lunak
    • Teknik Komputer dan Jaringan
    • Sistem Informatika, Jaringan dan Aplikasi

4.    STIN

Selanjutnya STIN juga memberikan kesempatan bagi lulusan SMA/SMK/MA untuk mendaftar kecuali lulusan paket C. Sekolah kedinasan ini mempersiapkan mahasiswanya untuk menjadi Intelijen yang juga berkontribusi dalam menjaga keamanan negara. Kamu akan dididik memiliki loyalitas tinggi dan menjunjung tinggi kode etik intelijen negara untuk menjadi calon aparatur negara nantinya.

5.    Poltekim dan Poltekip

Dua sekolah kedinasan ini berada di bawah naungan yang sama, yakni Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia. Untuk Poltekim, mahasiswanya dididik untuk ditempatkan di kantor imigrasi di seluruh Indonesia nantinya.

Sedangkan Poltekip akan ditempatkan di Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Lembaga Pemasyarakatan, Balai Pemasyarakatan, Rumah Tahanan Negara, Rumah Penyimpanan Benda Sitaan, Rampasan Negara. Nah keduanya membuka kesempatan bagi lulusan SLTA/sederajat.

6.    STMKG

STMKG merupakan sekolah kedinasan yang dikelola oleh Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika. Nah untuk persyaratan masuk STMKG dibuka untuk lulusan SMA/MA/SMK dan sederajatnya yang berlaku untuk semua jurusan. STMKG menerapkan program ikatan dinas, dan lulusannya nanti akan ditempatkan di Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika di seluruh Indonesia.

7.    Sekolah Kedinasan Kemenhub

Kementerian Perhubungan setidaknya memiliki 22 jenis sekolah kedinasan dengan fokus dan lokasi yang berbeda-beda. Terdapat pilihan bidang mulai dari Keselamatan Transportasi Jalan, Transpotasi Darat, Perkeretaapian, Penerbangan dan banyak lagi lainnya.

Semua sekolah kedinasan Kemenhub menerima lulusan SMK dengan persyaratan jurusan yang berbeda-beda di setiap jurusan dan fokus keilmuannya. Untuk mengetahui persyaratan lengkapnya bisa kunjungi https://sipencatar.dephub.go.id/pengumuman/.

Demikianlah informasi seputar sekolah kedinasan untuk lulusan SMK yang bisa kamu pertimbangkan. Kalau masih bingung dan tidak tau harus mulai mempersiapkan diri dari mana, kamu bisa ikut Bimbel Kedinasan di Indonesia College supaya dapat bimbingan dan pendampingan. Tentornya profesional, materi prediktif dan akurat, dan lembaga sudah berpengalaman lebih dari 30 tahun! Tunggu apa lagi?


Indonesia College menyediakan layanan bimbingan belajar untuk kamu yang ingin lolos seleksi Kedinasan. Tersedia bimbingan belajar khusus kedinasan seperti: IPDNPOLTEKIMPOLTEKIPPKN STANSTIN,  POLSTAT STISSTMKGPOLTEK SSN, serta AKPOL & AKMIL.

Dapatkan informasi terkini kuliah kedinasan di blog bimbel-kedinasan.com. Cek juga laman lainnya milik kami di indonesiacollege.co.idindonesia-college.com dan bimbelkedokteran.id – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

Raih Impian Masuk Sekolah Kedinasan Pilihanmu Bersama Indonesia College. Konsultasi GRATIS!