Informasi Lengkap dan Biaya Kuliah Polbangtan Malang

Biaya Kuliah Polbangtan Malang – Politeknik Pembangunan Pertanian Malang (Polbangtan Malang) merupakan perguruan tinggi kedinasan yang berada di bawah naungan Kementerian Pertanian Republik Indonesia. Sudah terakreditasi “Baik Sekali” dari BAN-PT berdasarkan Surat Keputusan No 829/SK/BAN-PT/AK-ISK/PT/IX/2021.

Polbangtan Malang ini berdiri sejak 8 Desember 1986, namun awal mulanya sebelum menjadi Polbangtan Malang seperti sekarang ini yang berfokus pada bidang pertanian dan peternakan, tiap-tiap aspek bidang pendidikan masih terpisah dalam 5 macam institusi, seperti:

  • Sekolah Tinggi Penyuluhan Pertanian (STTP) Malang
  • Akademi Penyuluhan Pertanian (APP) Malang
  • Sekolah Pertanian Menengah Atas (SPMA) Negeri Malang
  • Sekolah Peternakan Menengah Atas (SNAKMA) Negeri Malang
  • Sekolah Usaha Perikanan Menengan (SUPM) Negeri Sidoarjo.

Jurusan dan Program Studi

Model pembelajaran yang diterapkan di Polbangtan Malang berbasis Teaching Factory (TEFA) dan menjadi pembeda dari lembaga sebelumnya. TEFA merupakan model pembelajaran dalam suasana yang sesungguhnya, yakni mahasiswanya akan terbiasa bekerja yang berguna untuk menumbuhkan jiwa entrepreneur.

Untuk jurusan yang disediakan ada 2, yakni:

  1. Jurusan Pertanian:
    • Program Studi Diploma IV – Penyuluhan Pertanian Berkelanjutan
  2. Jurusan Peternakan:
    • Program Studi Diploma IV – Penyuluhan Peternakan dan Kesejahteraan Hewan
    • Program Studi Diploma IV – Agribisnis Peternakan

Baca juga: Program Studi dan Syarat Masuk Poltekbang Medan, Siap-Siap Daftar!

Polbangtan Malang ini juga sudah bekerjasama dengan Instansi dan Perusahaan, yakni:

  1. De Domba Gallery
  2. Digital Inovation Lounge Malang (DILO)
  3. Japfa Comfeed Indonesia, Tbk.
  4. Natural Organic Indonesia
  5. PT PRS Kraton Indonesia
  6. PT East West Seed
  7. PT PRS Kraton Indonesia
  8. PT Bisi International, Tbk.
  9. PT Charoen Pokphand Indonesia, Tbk.
  10. Digital Inovation Lounge Malang (DILO)
  11. PT Semesta Mitra Sejahtera Malang
  12. PT Shiram Genetics (BIOSEED)
  13. PT Indolakto
  14. PT Semangat Bersama Interpreneurship
  15. PT Semesta Mitra Sejahtera Malang
  16. PT Shiram Genetics (BIOSEED)
  17. Setia Kawan Nongkojajar
  18. UD Nabila Farm
  19. UD Banyu Berkah
  20. Pemerintah Kabupaten Ngawi

Fasilitas Pendidikan

  • Lahan Praktik Pertanian: lahan praktik pertanian (sawah), perkebunan, tanah tegalan dan lahan konservasi
  • Lahan Praktik Peternakan: kandang sapi perah, kandang sapi potong, kandang unggas, kandang kambing, kandang kelinci, dan lahan penggembalaan
  • Laboratorium Umum: Laboratorium bahasa, laboratorium multimedia, laboratorium analisa, laboratorium pengolahan limbah, laboratorium agribisnis, laboratorium komputer dan laboratorium lapangan.
  • Laboratorium Prodi Pertanian: Laboratorium tanah, laboratorium benih, laboratorium kultur jaringan, laboratorium teknologi pengolahan hasil pertanian
  • Laboratorium Prodi Peternakan: Laboratorium pakan, laboratorium nutrisi dan laboratorium pengolahan hasil ternak
  • Instalasi ternah perah, instalasi ternak unggas, instalasi sapi potong, instalasi kambing, dan instalasi kebun.
  • Sarana pendidikan: ruang kelas, ruang rapat, aula, guest house, bengkel kerja, tempat ibadah, rumah jaga, ruang rektorat, ruang BAAK, ruang BAU, student center, rumah dinas, dan asrama.
  • Fasilitas olahraga: lapangan sepak bola, lapangan tenis, lapangan bola voli, lapangan bulutangkis, dan lapangan sepak takraw.
  • Fasilitas seni: gedung pertunjukan, alat kesenian Jawa, alat kesenian campur sari, dan alat band.
  • Fasilitas outbondcamping ground dan juga wisata kolam (ada perahu dan pemancingan).

Seleksi dan Biaya Penerimaan Mahasiswa Baru

Politeknik Pembangunan Pertanian Malang membuka seleksi masuk dengan menerapkan 8 jalur yang bisa dimanfaatkan oleh calon pendaftar. 8 jalur masuk PMB tersebut diantaranya yaitu

  • Jalur Undangan (SMK-PP/SMK Pertanian)
  • Jalur Undangan (Anak Petani Berprestasi)
  • Jalur Undangan (Kawasan Program Strategis Kementan)
  • Jalur Undangan (Prasejahtera dan 3T)
  • Jalur Tugas Belajar (PNS Pertanian Pusat/Daerah)
  • Jalur Kerjasama
  • Jalur Umum
  • Jalur POSKM

Untuk biaya pendidikannya, mahasiswa tidak akan dikenakan biaya apapun dalam pendidikan karena akan ditanggung oleh pemerintah. Polbangtan Malang ini sendiri berada di bawah tanggung jawab Kementerian Pertanian, jadi biaya pendidikan semua mahasiswanya akan menggunakan anggaran APBN lembaga tersebut.

Syarat Umum Pendaftaran

  • Warna Negara Indonesia (WNI)
  • Memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan juga Nomor Induk Siswa Nasional (NISN).
  • Memiliki ijazah/Surat Keterangan Hasil Ujian Nasional (SKHUN)/Surat Keterangan Lulus (SKL)/Surat Keterangan dari Kepala Sekolah yang menyatakan bahwa pendaftar adalah siswa tahun terakhir pada Pendidikan menengah yang akan lulus pada tahun berjalan
  • Mengisi formulir pendaftaran mahasiswa baru
  • Surat Pernyataan kesanggupan untuk tidak menikah selama menjalani pendidikan, kecuali bagi mahasiswa jalur Tugas Belajar
  • Surat Keterangan Sehat Jasmani dan Rohani (dari Dokter)
  • Surat pernyataan tidak menuntut menjadi Aparatur Sipil Negara
  • Setiap peserta boleh mendaftar pada 2 Program Studi di 1 Pendidikan Tinggi Vokasi Lingkup Kementerian Pertanian

Demikian informasi lengkap termasuk biaya kuliah Polbangtan Malang. Kalau kamu berminat untuk mendaftar dan sedang mempersiapkan diri, bisa maksimalkan diri kamu dengan ikut Bimbel Kedinasan Polbangtan Malang bersama Indonesia College. Kamu akan mendapatkan materi dan pelatihan yang sesuai, dan diajar langsung oleh tentor profesional, lho!


Indonesia College menyediakan layanan bimbingan belajar untuk kamu yang ingin lolos seleksi Kedinasan. Tersedia bimbingan belajar khusus kedinasan seperti: IPDNPOLTEKIMPOLTEKIPPKN STANSTIN,  POLSTAT STISSTMKGPOLTEK SSN, serta AKPOL & AKMIL.

Dapatkan informasi terkini kuliah kedinasan di blog bimbel-kedinasan.com. Cek juga laman lainnya milik kami di indonesiacollege.co.idindonesia-college.com dan bimbelkedokteran.id – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *