Informasi Lengkap AKPOL: Berapa Lama Pendidikan AKPOL?

AKPOL merupakan lembaga pendidikan kepolisian yang merupakan sekolah kedinasan RI. Nah untuk menjadi polisi, kira-kira lama pendidikan AKPOL yang ditempuh berapa lama?

Ditulis Oleh Nofa

On November 29, 2023
"

Baca

Lama Pendidikan AKPOL – AKPOL atau Akademi Kepolisian menjadi lembaga pendidikan yang mencetak Perwira Polri. AKPOL ini merupakan sekolah kedinasan yang berada di bawah naungan Kementerian Pertahanan Nasional Republik Indonesia. Jadi biaya pendidikannya gratis karena ditanggung oleh pemerintah.

Tentunya menjadi polisi merupakan cita-cita banyak orang, jadi tidak salah kalau AKPOL banyak peminatnya dan jadi pilihan favorit untuk kamu yang punya jiwa nasionalisme besar. Nah, berikut kami berikan informasi lengkap mengenai AKPOL.

Berapa Lama Pendidikan AKPOL?

Dalam Akademi Kepolisian ada beberapa jenis pendidikan dan masing-masing memiliki pangkat dan juga masa pendidikan yang berbeda-beda.

  • Tamtama (Masa pendidikan 5 bulan)
  • Bintara (Masa pendidikan 7 bulan)
  • Akpol (Masa pendidikan 4 Tahun – 8 Semester): mendapatkan gelar S.Tr.K (Sarjana Terapan Kepolisian) dengan pangkat Inspektur Polisi Dua (Ipda)

Untuk metode pendidikan yang digunakan dalam akademi kepolisian ini adalah menggunakan metode pembelajaran, pelatihan, dan pengasuhan. Karena berprofesi sebagai polisi memiliki tanggung jawab utama untuk menjaga keamanan negara, mulai dari memelihara keamanan dan ketertiban masyarakatnya, menegakkan hukum setiap warganya, dan juga memberikan perlindungan, pengayoman dan juga pelayanan kepada masyarakat.

Baca juga: PTDI-STTD (Politeknik Transportasi Darat Indonesia): Prodi, Fasilitas, Syarat dan Seleksi

Jurusan dan Mata Kuliah yang Dipelajari Akademi Kepolisian

Sebelum menempuh pendidikan di Akademi Kepolisian, kamu harus tahu kalau terdapat 3 jurusan dalam akademi ini. Yakni:

  • Kriminologi, menjadi jurusan yang membahas tentang aspek kejahatan
  • Pendidikan Militer, membahas mengenai strategi kedaulatan dalam keamanan negara dalam beberapa aspek, seperti darat, laut dan udara. Kamu juga akan mempelajari ilmu persenjataan dalam jurusan ini.
  • Pendidikan Intelijen, akan mempelajari seputar intelijen

Dalam 3 jurusan tersebut, peserta didiknya akan wajib mempelajari berbagai mata kuliah berikut:

  1. Kriminologi Forensik
  2. Psikologi Forensik
  3. Hukum Perdata
  4. Kedokteran Forensik
  5. Sosiologi
  6. Beladiri Polri
  7. Bahasa Inggris

Nantinya setelah lulus, prospek kerja polisi bisa dalam beberapa aspek, seperti: Intel Polisi/Militer, Pengawas/Penyidik Kebakaran, Detektif/Investigator Swasta, Direktur Manajemen Darurat, Reserse Polisi. Ada juga yang mendapatkan posisi berdasarkan keputusan atasan Polri, yakni sebagai: Penyidik Kepolisian, Anggota Brimob, Administrasi Kepolisian, Anggota Polisi Lalu Lintas, dan lainnya sampai dengan Polisi Pamong Praja.

Urutan Pangkat Jabatan Polisi

Dalam kepolisian akan ada pangkat jabatan yang akan menentukan tanggung jawab dan juga gaji serta tunjangan yang bisa didapat. Nah, tunjangan yang bisa didapatkan aparat kepolisian bisa berupa: tunjangan istri atau suami, anak, pangan atau beras, lauk pauk, umum dan jabatan struktural atau fungsional. Urutan pangkatnya dari yang terendah ke tertinggi adalah sebagai berikut:

  1. Tamtama, lambangnya:
    • Ajun Brigadir Polisi (Abrip): pangkat 3 balok panah merah
    • Ajun Brigadir Polisi (Abriptu):pangkat 2 balok panah merah
    • Ajun Brigadir Polisi (Abripda): pangkat 1 balok merah
    • Bhayangkara Kepala (Bharaka): pangkat 3 balok miring merah
    • Bhayangkara Satu (Bharatu): pangkat 2 balok miring merah
    • Bhayangkara Dua (Bharada): pangkat 1 balok miring merah
  2. Bintara, lambangnya:
    • Brigadir Polisi Kepala (Bripka): pangkat 4 balok panah perak
    • Brigadir Polisi (Brigpol): pangkat 3 balok panah perak
    • Brigadir Polisi Satu (Briptu): pangkat 2 balok panah perak
    • Brigadir Polisi Dua (Bripda): pangkat 1 balok panah perak
  3. Bintara Tinggi, lambangnya:
    • Ajun Inspektur Polisi Satu (Aiptu): pangkat 2 balok bergelombang perak
    • Ajun Inspektur Polisi Dua (Aipda): pangkat 1 balok bergelombang perak
  4. Perwira Pratama (Pama), lambangnya:
    • Ajun Komisaris Polisi (AKP): pangkat 3 balok emas
    • Inspektur Polisi Satu (Iptu): pangkat 2 balok emas
    • Inspektur Polisi Dua (Ipda): pangkat 1 balok emas
  5. Perwira Menengah (Pamen), lambangnya:
    • Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol): pangkat 3 melati
    • Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP): pangkat 2 melati
    • Komisaris Polisi (Kompol): pangkat 1 melati
  6. Perwira Tinggi (Pati), lambangnya:
    • Jenderal Polisi: pangkat 4 bintang
    • Komisaris Jenderal Polisi (Komjen Pol): pangkat 3 bintang
    • Inspektur Jenderal Polisi (Irjen Pol): pangkat 2 bintang
    • Brigadir Jenderal Polisi (Brigjen Pol): pangkat 1 bintang

Jadi demikian informasi mengenai AKPOL dan berapa lama pendidikan AKPOL berlangsung. Apakah rencana kamu mau melanjutkan pendidikan di Akademi Kepolisian?


Indonesia College menyediakan layanan bimbingan belajar untuk kamu yang ingin lolos seleksi Kedinasan. Tersedia bimbingan belajar khusus kedinasan seperti: IPDNPOLTEKIMPOLTEKIPPKN STANSTINDEPHUBPOLSTAT STISSTMKGPOLTEK SSN, serta AKPOL & AKMIL.

Dapatkan informasi terkini kuliah kedinasan di blog bimbel-kedinasan.com. Cek juga laman lainnya milik kami di indonesiacollege.co.idindonesia-college.com dan bimbelkedokteran.id – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

Raih Impian Masuk Sekolah Kedinasan Pilihanmu Bersama Indonesia College. Konsultasi GRATIS!