Jangan Sampai Keliru! Ini Cara Buat Akun SSCASN Sekolah Kedinasan

Cara Buat Akun SSCASN Sekolah Kedinasan – Meskipun sama-sama perguruan tinggi, namun proses pendaftaran sekolah kedinasan dan universitas cukup berbeda. Kamu perlu membuat akun SSCASN di portal https://sscasn.bkn.go.id. Karena pendaftaran tahun ini akan segera dibuka, kamu yang sudah menunggu-nunggu juga diharuskan untuk mengetahui langkah-langkah pendaftarannya dengan benar.

Cara Buat Akun SSCASN Sekolah Kedinasan

Sekolah kedinasan rata-rata sudah menawarkan program ikatan dinas, yang akan membuat lulusan taruna/praja/mahasiswanya diangkat menjadi CPNS dan langsung ditempatkan di instansi pemerintahan. Maka dari itu di awal pendaftarannya, calon peserta diharuskan membuat akun di portal SSCASN sebagai pintu masuk utama seleksi. Berikut tata cara pembuatannya:

  1. Klik Registrasi atau Daftar.
  2. Masukan Nomor Induk Kependudukan (NIK)
  3. Masukan Nomor KK atau NIK Kepala Keluarga yang tercantum di Kartu Keluarga
  4. Tuliskan nama lengkap, tanggal lahir dan Kabupaten/Kota sesuai KTP
  5. Masukan kode captcha yang terlampir, lalu klik Lanjutkan
  6. Jika data sudah sesuai, maka tampilan form Pendaftaran Akun SSCASN Sekolah Kedinasan akan muncul.
  7. Lengkapi data-data yang tersedia dengan benar. Data-datanya antara lain:
    • Alamat: Isi alamat sesuai dengan KTP
    • Tempat Lahir: Isi tempat lahir (Kabupaten/Kota) sesuai ijazah
    • Tanggal Lahir: Isi tanggal lahir sesuai dengan ijazah
    • Jenis kelamin
    • Email: Masukan e-mail aktif dan valid
    • Password: Masukan password yang mudah diingat. (harap catat dan simpan password, karena akan digunakan untuk login akun)
    • Konfirmasi Password: Masukkan kembali password yang sama
    • Pertanyaan Pengaman 1: Pilih pertanyaan pengaman
    • Jawaban Pengaman: Masukan jawaban dari pertanyaan pengaman 1 yang sebelumnya sudah dipilih
    • Pertanyaan Pengaman 2: Pilih pertanyaan pengaman 2
    • Jawaban Pengaman: Masukan jawaban dari pertanyaan pengaman 2 yang sebelumnya sudah dipilih
    • Captcha: Masukan kode captcha yang muncul di layar
    • Mengunggah Pas Foto berlatar belakang merah (Format JPG minimal 120 kb dan maksimal 200 kb)
  8. Pastikan semua data sudah benar dan lengkap, lalu klik Lanjutkan
  9. Halaman Pendaftaran Akun SSCASN, cek kembali Data (jika ada yang perlu dipebaiki klik Kembali) dan jika sudah benar klik Proses Pendaftaran Akun.
  10. Pendaftaran Akun berhasil, cetak informasi pendaftaran sebagai bukti kamu sudah berhasil membuat akun. (Simpan kartu yang sudah dicetak dengan baik)
  11. Klik Lanjutkan Login Pendaftaran untuk ke form berikutnya.

Baca juga: 10 Daftar Sekolah Kedinasan Kemenhub di Pulau Jawa dan Jurusannya

Cara Pendaftaran Sekolah Kedinasan

  1. Setelah berhasil mendaftar, lanjutkan login ke laman https://dikdin.bkn.go.id
  2. Masukan NIK dan password yang sudah didaftarkan sebelumnya, lalu isi form biodata peserta dengan benar dan lengkap:
    • Upload Swafoto: Upload foto selfie memegang KTP dan Kartu Informasi Akun untuk lanjut ke tahap selanjutnya (ketentuan format JPEG ukuran minimal 120 kb dan maksimal 200kb).
    • Mendaftar Formasi
      • Pilih Sekolah Kedinasan yang dituju dan Jenis Formasi sesuai dengan peminatan
      • Klik tombol Pilih
      • Pilih Provinsi/Negara/SMA/SMK peserta berada
      • Isi nama Sekolah kamu sesuai dengan ijazah (SMA/SMK/Sederajat)
      • Isi Tahun Lulus
      • Isi nomor ijazah pendidikan terakhir
      • Isi tahun lulus pendidikan terakhir
      • Isi tahun lulus pendidikan terakhir
      • Isi kode captcha yang tampil
      • Jika data sudah benar, klik tombol Selanjutnya.
  3. Mengisi Nilai: Masukkan nilai rata-rata raport terakhir. (Setiap sekolah kedinasan memiliki aturan yang berbeda-beda, jadi pastikan untuk membaca Petunjuk Pengisian Nilai)
  4. Lengkapi biodata, unggah dokumen sampai dengan ke tahapan resume

Pastikan untuk mengisi semua data dengan benar dan lengkap, karena tahap pendaftaran ini akan jadi seleksi tahap pertama. Demikian tahapan cara buat akun SSCASN sekolah kedinasan. Jadi, apakah kamu sudah siap untuk masuk ke sekolah kedinasan impianmu?


Indonesia College menyediakan layanan bimbingan belajar untuk kamu yang ingin lolos seleksi Kedinasan. Tersedia bimbingan belajar khusus kedinasan seperti: IPDNPOLTEKIMPOLTEKIPPKN STANSTIN,  POLSTAT STISSTMKGPOLTEK SSN, serta AKPOL & AKMIL.

Dapatkan informasi terkini kuliah kedinasan di blog bimbel-kedinasan.com. Cek juga laman lainnya milik kami di indonesiacollege.co.idindonesia-college.com dan bimbelkedokteran.id – Indonesia College sudah berpengalaman sejak tahun 1993.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *